Jadikan Donor Darah sebagai Kebiasaan

NGEGONG – Dalam rangka menjaga kesehatan warga dan sebagai salah satu bentuk kepedulian kepada sesama, PMI Kota Madiun bekerjasama dengan Kelurahan Ngegong dalam pelaksanaan kegiatan Donor Darah yang diadakan di Gedung Pertemuan Kelurahan Ngegong.

Donor darah tidak hanya memberikan manfaat secara fisik, tetapi juga mental. Berikut adalah beberapa manfaat donor darah terhadap kesehatan fisik dan mental:

  • Menurunkan risiko penyakit jantung
  • Mengurangi kekentalan darah dengan menurunkan tingkat zat besi dalam tubuh. Tingkat zat besi dalam tubuh berlebih meningkatkan risiko serangan jantung
  • Menurunkan tingkat kolesterol dalam tubuh
  • Menurunkan kadar oksidan dalam tubuh dengan meningkatkan kandungan antioksidan dalam tubuh

Dengan melakukan donor darah, kita juga dapat memeriksakan kesehatan secara gratis. Petugas akan melakukan pemeriksaan detak jantung, tekanan darah, suhu tubuh, dan tingkat hemoglobin sebelum pengambilan darah.

Kiranya kegiatan donor darah ini dapat dilakukan secara rutin.

Share

You may also like...